Beranda

Friday, August 24, 2012

Wisata religi Demak (bag.1)

Hampir disetiap kabupaten/kota di indonesia memiliki tokoh agama maupun tokoh kepemimpinan yang sangat dihormati oleh masyarakat setempat atau bahkan oleh masyarakat indonesia.
Mungkin sudah banyak dari pembaca mengetahui atau bahkan pernah berkunjung dan berziarah ke makam pari wali songo yang ada di tanah jawa yang salah satunya adalah Raden Syahid atau yang lebih dikenal dengan Sunan Kalijaga (jawa : kalijogo).
Sebagai salah satu wali Allah yang menyebarkan agama islam di tanah jawa khususnya daerah demak, sunan kalijaga mempunyai cara yang berbeda dengan wali wali yang lain dalam menyebarkan syiar agama, yaitu dakwah dengan pendekatan seni dan budaya. Seperti kita ketahui salah satu peninggalan beliau adalah tembang lir- ilir.